Skip to content

Instantly share code, notes, and snippets.

@madeindra
Last active October 13, 2022 03:54
Show Gist options
  • Save madeindra/60359d77d88b75d43df9eae6b7ba8701 to your computer and use it in GitHub Desktop.
Save madeindra/60359d77d88b75d43df9eae6b7ba8701 to your computer and use it in GitHub Desktop.
Terminal Cheat Sheet

Terminal

Perintah-perintah berikut dapat digunakan di terminal dengan shell bash ataupun zsh.

Perintah dalam Terminal

Perintah Penjelasan Contoh
pwd Singkatan dari print work directory, berfungsi menampilkan path atau lokasi dari current directory (direktori saat ini kita berada) pwd
ls Singkatan dari list files & directories, berfungsi menampilkan berkas dan direktori yang ada di dalam current directory ls
ls $path Sama dengan ls tapi menampilkan isi dari directory yg ada di path tersebut. Bisa menggunakan absolute path ataupun relative path. ls /bin/ menampilkan isi dari direktori bin
cd $path Singkatan dari change directory, berfungsi mengubah current directory. Bisa menggunakan absolute path ataupun relative path. cd /bin akan mengubah direktori saat ini menjadi /bin
mkdir $path Singkatan dari make directory, berfungsi membuat direktori baru di lokasi sesuai dengan argument yang ditulis. mkdir ./dir_baru akan membuat direktori dir_baru di dalam direktori saat ini
rm $path Singkatan dari remove, berfungsi menghapus file sesuai dengan argument yang ditulis. rm ./file1 akan menghapus file1 yang berada di direktori saat ini
rm -r $path Sama dengan rm tapi bisa digunakan untuk menghapus direktori baik yang kosong maupun tidak kosong. rm -r ./dir_baru akan menghapus direktori dir_baru di dalam direktori saat ini meskipun direktori tersebut tidak kosong
rmdir $path_to_directory Singkatan dari remove directory, berfungsi menghapus direktori kosong, akan muncul pesan gagal jika direktori tidak kosong. rmdir ./dir_baru akan menghapus direktori dir_baru jika direktori tersebut kosong
touch $path Membuat file baru sesuai dengan argument yang ditulis touch ./file1 akan membuat file dengan nama file1 di direktori saat ini
cp $path_asal $path_tujuan Singkatan dari copy, berfungsi menyalin file atau direktory dari path di argument ke-1 ke path di argument ke-2 cp ./file1 /bin/file1 akan menyalin file dengan nama file1 di direktori saat ini ke direktori /bin
mv $path_asal $path_tujuan Singkatan dari move, berfungsi memindahkan file atau direktory dari path di argument ke-1 ke path di argument ke-2 mv ./file1 /bin/file1 akan memindahkan file dengan nama file1 di direktori saat ini ke direktori /bin

Special Symbol

~ (tilde) adalah symbol untuk Home Directory (direktori /home/nama pada Linux atau /Users/nama pada MacOS)

. (titik) adalah symbol untuk Current Directory (direktori saat ini)

.. (dua titik) adalah symbol untuk Parent Directory (direktori sebelum direktori saat ini)

Path

Absolute Path

Alamat ditulis diawali dengan / diikuti dengan alamat lengkap. Contohnya /bin/ adalah absolute path yang merujuk ke direktori bin

Relative Path

Alamat yang ditulis diawali dengan . ataupun .. dan navigasi dimulai dari direktori kita berada saat ini.

../.. adalah relative path yang merujuk ke 2 direktori sebelum direktori saat ini.

./test adalah relative path yang merujuk ke direktori test yang berada di direktori saat ini.

Terminal tidak muncul teks ketika input password

Ini wajar kok dan memang secara default Terminal tidak memunculkan input password.

Kalau ini tidak nyaman buat kamu, lakukan langkah-langkah di bawah:

  1. Buka terminal

  2. Masukkan perintah ini.

Kamu akan diminta ketik password setelah ini, ketik seperti biasa dan tekan enter.

sudo visudo
  1. Nanti akan muncul teks yang banyak, gunakan tanda panah untuk navigasi.

  2. Cari bagian teks yang tertulis seperti ini

Defaults env_reset
  1. Jika sudah ketemu, navigasi ke ujung kanan teks tersebut dan tambahkan ,pwfeedback sehingga akan menjadi seperti ini
Defaults env_reset,pwfeedback
  1. Tekan tombol titik dua (:), kemudian masukkan qa dan tekan enter untuk keluar.

  2. Jika gagal, coba Ctrl + X, kemudian masukkan Y dan tekan enter.

Sign up for free to join this conversation on GitHub. Already have an account? Sign in to comment